STPPA |
Ketercapaian STPPA lembaga PAUD sebesar 84.03% dan lebih tinggi dari capaian yang diperoleh provinsi yaitu sebesar 82.36%. Indikator STPPA yaitu (1) deteksi tingkat pertumbuhan anak dan (2) deteksi tingkat perkembangan anak. Lembaga PAUD yang sudah mengisi survey capaian sebagian besar memiliki data tingkat pertumbuhan dan perkembangan anak. |
Lembaga perlu menyusun dokumen rekap secara tersendiri dan terpisah dari buku kia |
ISI |
Ketercapaian Standar Isi lembaga PAUD sebesar 89% dan lebih tinggi dari rata-rata yang dicapai oleh provinsi yaitu sebesar 87.11%. Indikator Standar Isi antara lain dokumen kurikulum tingkat satuan pendidikan, acuan kurikulum, dan data layanan menurut kelompok usia. Lembaga PAUD yang sudah mengisi survey capaian sebagian besar memiliki data dokumen standar isi dengan cukup lengkap. |
Lembaga perlu melengkapi kurikulum muatan lokal yang disesuaikan dengan karakteristik peserta didik atau wilayahnya |
PROSES |
Ketercapaian Standar Proses lembaga PAUD sebesar 75,86% dan lebih tinggi dari rata-rata capaian yang diperoleh provinsi yaitu sebesar 71.53%. Indikator Standar Proses antara lain perencanaan pembelajaran, supervisi pembelajaran, keterlibatan orang tua. Lembaga PAUD yang sudah mengisi survey capaian sebagian belum melengkapi dokumen pendukung keterlibatan orang tua. |
Lebih aktif melaksanakan kegiatan dengan orang tua siswa dan didokumentasikan |
PTK |
Ketercapaian Standar Proses lembaga PAUD sebesar 72% dan lebih rendah dari rata-rata capaian yang diperoleh provinsi yaitu sebesar 70.46%. Indikator Standar PTK antara lain dokumen kualifikasi dan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan. Capaian yang rendah disebabkan guru-guru PAUD yang sudah pernah mengikuti diklat dasar banyak yang mengundurkan diri dan digantikan oleh guru baru yang belum pernah mengikuti diklat dasar pendidik PAUD. |
Mengadakan diklat dasar bagi pendidik PAUD yang baru. Mengadakan diklat tingkat lanjut bagi pendidik PAUD yang sudah mengikuti diklat dasar. |
SARPRAS |
Ketercapaian Standar Sarpras lembaga PAUD sebesar 78,21% dan lebih tinggi dari rata-rata capaian yang diperoleh provinsi yaitu sebesar 77.18%. Indikator Standar Sarpras antara lain dokumen data inventaris sarana dan prasarana yang dimiliki lembaga, dokumen status lahan. Capaian sudah cukup baik karena data-data sarpras cukup lengkap. |
Lembaga PAUD dibantu mengurus status lahan oleh Dinas Pendidikan dan pihak lain yang berwenang |
PENGELOLAAN |
Ketercapaian Standar Pengelolaan lembaga PAUD di Dompu sebesar 87.2% dan lebih tinggi dari rata-rata provinsi sebesar 84.84%. Indikator Standar Pengelolaan antara lain dokumen perencanaan, pengorganisasian, dan pelaksanaan satuan PAUD. Capaian sudah baik karena data-data yang dibutuhkan sudah lengkap. |
Perlu ditingkatkan penyusunan dokumen prosedur operasional standar |
PEMBIAYAAN |
Ketercapaian Standar Pembiayaan lembaga PAUD di Dompu sebesar 66.47% dan lebih tinggi dari rata-rata provinsi sebesar 63.02%. Indikator Standar Pembiayaan antara lain dokumen RAB tahun berjalan dan administrasi keuangan. Capaian cukup baik. Perlu dilengkapi dokumen RAB pada setiap tahun ajaran. |
Diberikan pelatihan penyusunan dokumen keuangan baik RAB, buku kas, dll |
PENILAIAN |
Ketercapaian Standar Penilaian lembaga PAUD di Dompu sebesar 86.67% dan lebih tinggi dari rata-rata provinsi sebesar 79.71%. Indikator Standar Penilaian antara lain dokumen penilaian perkembangan anak terbaru dan laporan perkembangan anak. Capaian sudah baik dan lengkap. |
perlu dilengkapi bukti fisik hasil capaian perkembangan anak yang dilaporkan kepada orang tua siswa |