STPPA |
Dari hasil Survey SNP, Ketercapaian standar kompetensi tingkat pencapaian perkembangan anak di Satuan PAUD Kota Bima sebesar 90.94 %. Lebih tinggi dari capaian tingkat Provinsi yaitu 82.37 %. Satuan pendidikan rata-rata juga sudah memiliki dokumen rekap analisis capaian perkembangan anak sesuai kelompok usia yang dapat berupa deteksi dini tumbuh kembang anak, kartu menuju sehat atau kuesioner pra skrining perkembangan untuk semua anak. Namun masih terdapat beberapa satuan pendidikan yang masih kesulitan dalam hal pencatatan dan analisis STTPA |
Saatuan Pendidikan Memerlukan bimbingan teknis terkait dengan teknik Pencatatan serta analisis STTPA yang baik. |
ISI |
Dari hasil survey Standar Nasional Pendidikan, Ketercapaian standar Isi di Satuan PAUD Kota Bima sebesar 92.12 % sedangkan untuk capaian tingkat provinsi yaitu 87.1%. Satuan pendidikan rata-rata sudah memiliki dokumen terkait Kurikulum tingkat satuan pendidikan yang memuat materi pembelajaran dan juga metode pembelajaran. Satuan juga sudah memiliki dokumen acuan kurikulum yang digunakan disatuan masing-masing dengan menyesuaikan menurut kelompok usia anakbelum diterapkannya kurikulum lokal yang dikombinasikan dengan kurikulum nasional |
Satuan perlu melakukan peninjauan kurikulum secara rutin dan berkala setiap tahunnya untuk melihat sejauh mana ketercapaian tujuan pembelajaran dan perlu di dukung dengan perlu di dukung dengan peraturan Gubernur/Peraturan Bupati/Peraturan Wali Kota tentang Penggunaan kurikulum lokal sehingga bisa diimplementasikan di masing-masing satuan pendidikan |
PROSES |
Dari hasil survey capaian standar nasional pendidikan, Pencapaian pada standar proses sebanyak 79.75%. Diantaranya satuan sudah memiliki dokumen perencanaan pembelajaran yang memuat dokumen program semester, dokumen rencana pelaksanaan pembelajaran minggunan dan dokumen pelaksanaan pembelajaran harian. Satuan juga sudah melaksanakan supervisi proses pembelajaran dan melakukan pelibatan orangtua dalam mendukung program sekolah. |
Satuan Pendidikan lebih aktif lagi untuk mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh PKG masing masing |
PTK |
Dari hasil Survey SNP, Ketercapaian standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan di Satuan PAUD Kota Bima sebesar 75.53% lebih besar dari capaian Provinsi yakni 70.49. Namun dalam memenuhi pencapaian standar PTK tersebut di Kota Bima terdapat beberapa kendala, diantaranya:
1. Rata rata tenaga pendidik dan kependidikan memiliki yang terdapat di Satuan Pendidikan memiliki kualifikasi non kependidikan
2. Beberapa tenaga pendidik dan kependidikan memiliki kualifikasi pendidikan SMA/Sederajat |
1. Mendorong tenaga pendidik dan Kependidikan untuk meningkatkan kualifikasi pada jenjang pendidikan anak usia dini
2. Mengarahkan pendidik dan tenaga kependidikan untuk dapat meningkatkan kompetensinya melalui diklat PAUD yang dilaksanakan secara berjenjang, mulai dari diklat dasar, lanjut dan mahir |
SARPRAS |
Dari hasil survey capaian standar nasional pendidikan, Pencapaian pada standar proses sebanyak 87.63%. lebih besar dari capaian Provinsi yaitu 77.15%. Sebagian besar satuan pendidikan sudah memiliki gedung dan ruang kelas, hanya saja APE dalam maupun APE luar masih belum memadai sehingga proses belajar mengajar kurang maksimal. Terlebih lagi di masa pandemi membutuhkan beberapa jenis sarana prasarana elektronik untuk mendukung kegiatan BDR namun belum dapat dimiliki atau dipenuhi di satuan pendidikan.
terdapat beberapa satuan pendidikan kesulitan dalam pemenuhan APE luar . |
perlu adanya pengadaan APE oleh Pemda atau pun dari pemerintah pusat untuk menunjang proses belajar mengajar agar dapat berjalan dengan baik. |
PENGELOLAAN |
Dari hasil survey capaian standar nasional pendidikan, Ketercapaian standar Pengelolaan satuan PAUD di Kota Bima sebesar 93.96 %.Sebagian besar satuan pendidikan sudah memiliki dokumen maupun sarana terkait standar pengelolaan. Hanya saja implementasi dokumen-dokumen tersebut belum dapat dilakasanakan secara maksimal di beberapa satuan. |
Dinas Pendidikan, penilik dan organisasi mitra perlu terlibat aktif dalam memberikan arahan kepada satuan untuk dapat mengaplikasikan apa yang telah menjadi komitmen di dalam dokumen-dokumen standar pengelolaan yang telah dibuat oleh masing-masing satuan. |
PEMBIAYAAN |
Dari hasil survey capaian standar nasional pendidikan, Ketercapaian pada standar Pembiayaan di Satuan PAUD Kota Bima sebesar 60.75 %, setidaknya ada dua kendala yang sering dialami oleh satuan pendidikan dalam hal pengelolaan pembiayaan yaitu: 1. Satuan Pendidikan Pendidikan Anak Usia Dini masih terkendala dalam mendokumentasikan kegiatan yang telah di laksanakan dalam bentuk laporan keuangan secara sistematis 2. Satuan Pendidikan Anak Usia Dini belum memahami teknis pengelolaan pembiayaan untuk jangka pendek,menengah ataupun jangka panjang |
Perlu dilaksanakan Bimbingan Teknis (bimtek) dan pendampingan kepada satuan pendidikan terkait Pengelolaaan Keuangan Satuan Pendidikan |
PENILAIAN |
Dari hasil survey capaian standar nasional pendidikan, Ketercapaian pada Standar Penilaian di Satuan PAUD Kota Bima sebesar 85.06 %. Pada standar delapan terkait penilaian, satuan sudah melakukan penilaian perkembangan kepada peserta didik dalam bentuk penilaian ceklis, penilaian anekdot maupun penilaian hasil karya. pendidik juga sudah menyusun laporan perkembangan anak yang diberikan kepada orangtua yang rutin dilaporkan setiap semester.namun pada sisi yang lain, terdapat beberapa satuan pendidikan yang belum menerapkan proses penilaian secara sistematis berdasarakan standar nasional pendidikan |
Dinas pendidikan atau penilik maupun organisasi mitra sebaiknya aktif dalam memberikan bimbingan kepada satuan pendidikan mengenai penerapan proses penilaian secara sistematis berdasarkan standar nasional pendidikan |